NEWS
DETAILS
Selasa, 29 Oct 2019 09:58 - Club Motor Honda Jambi

Jambi - Guna memperkenalkan kecanggihan Honda ADV150 kepada masyarakat Jambi, PT Sinar Sentosa Primatama (Sinsen), main dealer sepeda motor Honda menggelar event bertajuk “ADV150 Weekend Ride”. (27/10).
Menggandeng 80 bikers dibawah naungan Ikatan Motor Honda Jambi (IMHJ) seperti PMJC (ProMax Jambi Club), JCC (Jambi CBR Club), Cobra (Community Blade Ridera Jambi), HVC (Honda Vario Club), Jarec (Jambi Revo Community), HSX Jambi (Honda Supra X Jambi), HPCI Jambi (Honda PCX Club Indonesia) dan konsumen Honda ADV.
PIC Community Honda Sinsen, Dilan mengatakan “Dalam kegiatan ini kami mengajak komunitas dan konsumen motor Honda untuk menjajal, juga untuk lebih memperkenalkan lagi sang skutik penjelajah jalanan yang canggih untuk masyarakat yang memilki aktivitas tinggi dalam melintasi berbagai kondisi jalan raya yaitu Honda ADV150”.
Honda ADV150 Hadir dengan desain bodi yang futuristik dan manly, yang sesuai dengan karakter pengendara yang aktif. Skutik ini dibekali mesin 150cc eSP (enhanced Smart Power) yang menyuguhkan performa responsif untuk penggunaan harian maupun beraktivitas dengan menyenangkan dalam mengeksplorasi pengalaman baru setiap saat. Berbagai fitur canggih yang disematkan pun menjadikan Honda ADV150 sebagai partner berkendara terbaik dalam penyaluran hobi dan aktualisasi diri di jalan raya.  
Kegiatan ini diawali dengan Test Ride Honda ADV 150 di Safety Riding Center Sinsen Paal 6, city rolling menuju Nirwana Café, juga ada games dan tapping HCID.
“Spesialnya, dalam kegiatan ini juga kami memperkenalkan komunitas motor Honda yang baru yaitu RAJA Community (Riders ADV150 Jambi)” tambah Dilan.
Fery, salah satu bikers RAJA Community mengatakan “RAJA terbentuk karena kecintaan kami terhadap Honda ADV150, terutama desainnya yang gagah, macho juga banyak keunggulannya. Saat ini RAJA Community sudah berjumlah 13 orang, dan semoga untuk kedepannya akan terus bertambah”.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK